7 Tips Kuliah Online Selama Pandemi Agar Lebih Seru

Selama masa pandemi covid-19, ada begitu banyak kegiatan yang dilakukan dari rumah. Bukan hanya pegawai kantoran, mahasiswa juga turut menjalani kegiatan secara daring. Kuliah online memang tidak semenarik pergi ke kampus dan bercengkrama bersama teman-teman. Kondisi ini seringkali membuat banyak mahasiswa merasa malas.

Tidak bisa dipungkiri, proses belajar dari rumah memang terasa monoton dan membosankan. Permasalahan ini hampir dialami oleh semua pelajar. Suasana kurang menyenangkan ini pastinya berpengaruh pada mood dan berakhir dengan terbengkalainya tugas-tugas penting.

Yuk, kita siasati kelas online selama pandemi agar terasa lebih seru dan tidak membosankan di bawah ini.

Tips Kuliah Online Selama Pandemi Agar Lebih Seru

tips kuliah online selama pandemi

1. Cobalah untuk Menyusun Jadwal Kuliah Online

Perubahan dari kuliah tatap muka ke pembelajaran daring memang membutuhkan waktu untuk menyesuaikan diri. Mungkin pada awalnya kamu akan merasa bosan, merasa bosan di awal-awal, namun percayalah jika secara perlahan bakal terbiasa dengan ini.

Supaya bisa konsisten dan tidak lupa kapan harus mengikuti pelajaran, maka sangat penting membuat jadwal kuliah online. Jika perlu, buat alarm di ponsel supaya lebih ingat.

2. Memilih Tempat Belajar yang Nyaman

tempat belajar yang nyaman

Setelah jadwal perkuliahan dicatat dan disusun rapi pada secarik kertas, misi selanjutnya adalah memilih tempat belajar. Ini menjadi poin plus dari belajar daring, karena sebagai seorang mahasiswa, kamu bisa bebas menentukan sendiri suasana ruang belajarmu.

Pastinya, tempat tersebut harus bebas dari beberapa gangguan yang bisa mengurangi konsentrasi selama belajar. Sebagai contoh, tempat yang ideal untuk kuliah daring adalah di kamar. Posisikan meja dan kursi di dekat jendela, supaya cahaya matahari lebih maksimal dan sesekali menghirup udara segar ketika sudah mulai berasa bosan.

Selain itu, menempelkan poster quotes dan idola favorit di depan pandangan juga bukan ide buruk. Tempat belajar yang manis dan sesuai minat pasti turut membangkitkan semangat.

3. Jangan Skip Mandi dan Sarapan

tips kuliah online

Tips ini tidak kalah penting supaya kamu lebih bersemangat saat menjalani kuliah daring. Mandi pagi berguna untuk membuat tubuh lebih segar, sedangkan sarapan pagi akan memenuhi kebutuhan energi supaya bisa fokus.

Nggak percaya? Coba saja kamu buktikan sendiri, bedakan sensasinya antara kuliah online yang diawali mandi dan sarapan dengan yang tidak.

4. Jangan Biasakan Menunda Tugas

tugas kuliah online

Selain suka lupa kapan harus kuliah, mahasiswa juga hobi menunda mengumpulkan tugas yang diberikan oleh dosen. Percaya atau tidak, tugas yang menumpuk bisa mengurangi semangat untuk kuliah online. Setiap kali menghadap laptop, bawaannya pasti malas dan terbayang-bayang tugas yang masih belum selesai.

Supaya beban itu tidak muncul, pastikan agar kamu selalu mengerjakan tugas tepat waktu. Kuliah pasti terasa lebih ringan dan asyik apabila tidak ada tugas yang tertunda.

5. Imbangi Dengan Istirahat

kuliah online

Pasti kamu sering merasa bosan di tengah-tengah sesi kuliah online, bukan? Bisa jadi itu adalah sinyal dari tubuh supaya istirahat sebentar. Ini wajar kok, apalagi jika otak sudah stuck dan rasanya ingin segera mengakhiri pembelajaran karena sudah terlalu lelah.

Solusinya? Sebenarnya sederhana saja, yaitu sempatkan waktu untuk istirahat sebentar, seperti:

  • Jangan duduk berjam-jam non stop
  • Sempatkan untuk rehat dan berdiri dari tempat duduk
  • Lakukan pemanasan agar otot tubuh terlatih
  • Cari udara segar dengan membuka jendela atau berjalan kaki sebentar
  • Jangan lupa ngemil dan membuka hiburan sebentar di TikTok

6. Bersosialisasi dengan Teman Baru

cara mencari teman kuliah online

Katanya, dunia perkuliahan membuka banyak pintu pertemanan. Hal ini tetap bisa kamu coba walau kegiatan kuliah masih berlangsung secara daring, loh. Kuliah online bakal makin asyik kalau punya banyak teman. Supaya tidak membosankan, berdiskusi dengan teman baru dapat menjadi mood booster tersendiri bagi kamu. Setidaknya, kamu punya teman mengobrol terkait materi perkuliahan setelah kelas sudah selesai.

7. Menyiapkan Peralatan Kuliah Online

Karena sistem pembelajarannya daring, kamu harus memiliki jaringan WiFi yang stabil. Selain koneksi internet, kuliah online juga dapat di support dengan keberadaan printer sendiri di rumah, apalagi jika printernya bisa digunakan untuk print, scan dan copy. Dengan menyiapkan printer di rumah, kamu bisa melakukan print, scan dan copy dokumen tugas apapun kapan saja, pagi-pagi buta atau tengah malam sekalipun. Tidak perlu berlama-lama mengantri di warung fotokopi untuk melakukan scan juga kan?

Untungnya, di pasaran saat ini ada banyak merk printer yang bisa dibeli dengan varian harga beragam. Usahakan untuk memilih printer dari brand terkenal yang sudah terpercaya seperti Canon, ya, dan tentunya harga printer canon sebanding dengan kualitas yang ditawarkan.

printer canon

Nah, kalau kalian masih bingung mau memilih printer ink tank atau inkjet, tidak ada salahnya untuk mempertimbangkan printer ink tank. Apalagi, mahasiswa yang sibuk seperti kalian biasanya membutuhkan kegiatan print, scan dan copy yang cukup banyak.

Kelebihan lain dari tipe ink tank ini adalah wadah tinta printer Canon juga sudah anti tumpah. Dan juga, untuk beberapa seri printer ink tank Canon saat ini sudah dibekali fitur wireless. Jadi, kamu bisa melakukan kegiatan pencetakan langsung dari HP Android atau iPhone-mu.

Demikianlah 7 tips kuliah online selama pandemi supaya kelasmu terasa lebih seru. Semoga bermanfaat.