Apa Sih Perbedaan Jaket, Sweater, dan Hoodie?

Tidak sedikit orang yang masih belum mengetahui dimana letak perbedaan antara jaket, sweater, dan juga hoodie, lho! Hal ini memang sangat membingungkan sekali dan sangat banyak diantara kita yang malah salah dalam penyebutannya.

Oleh sebab itu, dalam artikel ini Ilyasweb akan mencoba membahas se-detail mungkin tentang perbedaan antara ketiga item pakaian luar (outwear) ini.

Baiklah, berikut di bawah ini adalah perbedaan antara jaket, sweater dan hoodie yang wajib kamu ketahui :

Jaket

Jaket adalah pakaian luar atau item outwear yang mempunyai panjang hingga pinggang (pinggul). Bahan yang digunakan untuk membuat jaket ini ada banyak sekali, namun yang paling sering ditemukan adalah jaket berbahan kulit, parasut, denim dan juga kain canvas.

Jaket juga rata-rata mempunyai bahan yang lumayan tebal yang bisa tahan terhadap angin, dan umumnya memiliki lapisan dalam (furing) yang berfungsi untuk menghangatkan tubuh ketika sedang cuaca dingin.

Pada bagian depan, jaket juga memiliki pembuka seperti halnya resleting atau bisa juga berbentuk kancing.

perbedaan jaket sweater dan hoodie

Sekarang ini jaket juga sudah mulai berevolusi dan mempunyai model dan juga jenis yang beragam, salah satunya adalah jaket parka yang sedang tren beberapa tahun ini.

Jaket parka juga sangat identik sekali dengan sebuah jaket yang mempunyai tudung alias penutup kepala, dengan panjang jaket yang bisa sampai paha bahkan lutut.

Pada saat jaket parka pertama kali dibuat, bahan yang digunakan adalah berbahan baku dari kulit rusa. Akan tetapi, seiring berkembangnya jaman, jaket parka kini sudah dibuat dengan bahan-bahan yang ringan seperti dari kain nilon, polyster, canvas, dan juga kain wol.

Sweater

Kata “Sweater” sendiri kalau kita terjemahkan ke dalam bahasa Indonesia adalah Penghangat. Jadi, kegunaan daripada sweater adalah sebagai item outwear untuk menghangatkan tubuh.

Bahan atau kain yang digunakan untuk membuat sweater adalah bahan sintetis, kain wol, katun, baby terry, fleece, dan yang lainnya.

Sweater juga merupakan salah satu item outwear atau pakaian luar yang memiliki fungsi serbaguna dan bisa digunakan tepat di atas berbagai pakaian seperti halnya kaos, kemeja, blues dan yang lain sebagainya.

Seperti yang saya kutip dari green jaket konveksi, pada awalnya sweater ini berbentuk pakaian rajut yang berguna untuk menutupi badan sampai bagian lengan.

apa itu cardigan dan pullover

Sweater ini sendiri mempunyai berbagai jenis yang biasa kita kenal dengan sebutan cardigan atau pullover. Cardigan sendiri mempunyai bagian pembuka pada bagian depan, sedangkan pullover tidak memilikinya.

Akan tetapi, ada juga sweater yang didesain tidak mempunyai bagian lengan yang lebih kita kenal dengan istilah vest sweater atau rompi.

Hoodie

apa itu hoodie

Simpel saja, hoodie adalah sweater yang mempunyai penutup kepala. Hoodie sendiri diambil dari bahasa Inggris yakni “Hood” yang memiliki arti Tudung alias penutup kepala. So, sudah bisa kamu simpulkan sendiri bukan apa itu yang namanya Hoodie.

Hoodie sendiri mempunyai desain dengan saku (kantong) pada bagian depan dengan ditambahkan sebuah tali untuk menyesuaikan penutup kepalanya.

Sedangkan pada bagian depannya mempunyai pembuka berupa zipper atau resleting dan ada juga yang tidak memiliki pembuka di depannya.

Buat kamu yang suka banget nonton film, hoodie ini biasanya dipakai oleh pemeran film saat jogging atau berolahraga yang tujuannya agar suhu tubuh menjadi meningkat.

Bagaimana, dengan ulasan yang saya tulis di atas apakah kamu sudah mengetahui dimana letak perbedaan antara jaket, sweater dan juga hoodie?

Jika masih belum paham, kamu bisa menyimak rangkumannya berikut ini :

  1. Jaket adalah outwear yang mempunyai bahan tebal yang berguna untuk melindungi badan dari hembusan angin dan juga suhu yang dingin.
  2. Sweater adalah pakaian luar yang berfungsi sebagai item penghangat badan yang terbuat dari bahan yang lebih halus ketimbang jaket, umumnya dibuat dari bahan rajutan.
  3. Hoodie adalah sweater (penghangat tubuh) yang mempunyai penutup pada bagian kepala (* ada tudung-nya).

Buat kalian yang sedang membutuhkan berbagai macam jenis outwear seperti jaket sweater dan hoodie atau jenis pakaian lainnya seperti almamater, rompi, jaket instansi, sekolah, kamu bisa membelinya di konveksi bandung.