Sekarang ini bank BRI Syariah, BNI Syariah, dan juga Syariah Mandiri sudah berhasil melakukan migrasi dan bersatu menjadi Bank Syariah Indonesia berkat adanya sebuah merger perusahaan Bank Syariah yang ada di bawah naungan BUMN (Badan Usaha Milik Negara).
Buat kamu nasabah yang memiliki tabungan atau rekening di salah satu bank tadi, yakni BRI Syariah, Syariah Mandiri, atau BNI Syariah yang belum melakukan migrasi, silakan untuk mengunjungi kantor cabang Bank Syariah Indonesia alias Bank BSI untuk kemudian melakukan pembuatan buku tabungan baru lengkap dengan pembuatan kartu debit atau kartu ATM.
Nasabah yang sudah terbiasa melakukan transaksi perbankan dengan menggunakan layanan Mobile Banking, kini sudah bisa melakukannya dengan mengunduh dan install aplikasi BSI Mobile. Aplikasi yang satu ini tersedia secara gratis di Google Play Store untuk semua pengguna HP Android atau di AppStore untuk pengguna Apple atau iOS.
Aplikasi perbankan digital ini mempunyai segudang fitur untuk melakukan berbagai jenis transaksi, baik transaksi yang bersifat finansial ataupun non-finansial, sama seperti aplikasi BNI Mobile Banking, BRImo, Mandiri Online.
Akan tetapi, sebagian besar nasabah Bank Syariah Indonesia akhir-akhir ini menemukan kejanggalan pada saat melakukan cek saldo di aplikasi BSI Mobile.
Pada aplikasi BSI Mobile tersebut menampilkan nominal saldo yang tidak sesuai dengan saldo sebenarnya, saldo tersebut terlihat sudah terpotong sebesar Rp50.000,-.
Kemudian muncul pertanyaan dari beberapa nasabah yang mengalami kejadian tersebut, mengapa saldo di rekening BSI saya terpotong Rp50.000? Kemana saldo tersebut hilangnya?
Jawabannya sangat sederhana sekali, jika kamu sebagai nasabah yang selalu membaca dan memperhatikan syarat dan ketentuan mengenai rekening tabungan Bank Syariah Indonesia, maka pengalaman tersebut bukanlah suatu kejanggalan.
Saldo yang hilang sebesar Rp50.000 itu sebenarnya bukan terpotong atau hilang, hanya saja saldo tersebut sengaja tidak ditampilkan di layar pada saat membuka halaman cek saldo di BSI Mobile.
Sebagai contohnya, rekening BSI Tabungan Easy Mudharabah dan juga BSI Tabungan Easy Wadiah mempunyai syarat dan ketentuan saldo minimal mengendap sebesar Rp. 50.000,- dan itulah mengapa sebabnya saldo tersebut tidak muncul atau tidak ditampilkan pada saat cek saldo di aplikasi BSI Mobile.
Tapi, kamu tidak perlu khawatir karena pada saat kita melakukan print-out buku tabungan tersebut, saldo akan tetap tercatat secara full.
Bukan hanya di aplikasi BSI Mobile saja, bahkan saya juga pernah mengalami hal serupa pada rekening tabungan BCA Tahapan yang mana saat melakukan cek saldo di aplikasi BCA Mobile, saldonya ada yang tidak ditampilkan sebesar Rp50.000.
Terakhir sebagai tambahan informasi, selain daripada syarat dan ketentuan saldo minimum yang mengendap, kamu sebagai nasabah Bank Syariah Indonesia (BSI) juga harus tahu kebijakan-kebijakan bank mengenai biaya-biaya administrasi yang berlaku jika rekening tabungan BSI kamu berstatus dormant yang dikarenakan tidak adanya aktivitas transaksi atau lama tidak melakukan isi saldo dalam jangka waktu yang sudah ditentukan.
Rekomendasi:
- Cara Melihat History Transaksi BNI Lewat HP Android Buat kamu yang menjadi salah satu nasabah baru di bank Indonesia, pastinya kamu akan kebingungan mengenai berbagai fitur dan layanan perbankan. Sebagai contohnya, kamu ingin tahu bagaimana cara melihat history transaksi BNI lewat atm maupun lewat hp android (BNI Mobile Banking). Atau lebih dikenal dengan cara cek mutasi BNI, skuy...…
- 3+ Produk Tabungan BNI Yang Pas Untuk Anak Muda Bank Nasinal Indonesia (BNI) termasuk salah satu bank paling favorit bagi sebagian besar masyarakat untuk membuka tabungan atau rekening. Produk tabungan dan rekening dari bank BNI juga sangat banyak sekali demi mencukupi kebutuhan setiap nasabahnya.Hampir sama dengan bank BRI, BNI juga memiliki jaringan yang sangat luas guna membantu nasabah dalam…
- Cara Mengatasi Aktivasi Mobile Banking BNI Gagal Terus Pernah nggak kamu ngalamin pas lagi aktivasi mobile banking bni gagal terus, terkadang malah keluar pesan gagal mengirim sms, silakan periksa kembali jaringan anda? Rasanya jengkel banget kan? Cara aktivasi internet banking bni Dengan melakukan aktivasi m-banking bni, akan membantu memudahkan kamu dalam melakukan transaksi dengan siapapun, seperti halnya cek saldo, transfer…
- Cara Menggunakan ATM Hello Sobat Ilyas, kali ini kita akan membahas tentang cara menggunakan mesin ATM. Sebagai seorang yang hidup di era digital, kemampuan untuk menggunakan mesin ATM adalah hal yang penting. Dengan adanya mesin ATM, kita bisa melakukan transaksi perbankan kapan saja dan di mana saja tanpa harus datang ke kantor bank.…
- Manfaat Aplikasi Bank BRI di Android, Download Aplikasi BRI… Manfaat Aplikasi Bank BRI. Untuk para nasabah bank manapun pasti sebagian sudah mengenal dengan dua fasilitas e-banking ini, yakni Mobile Banking dan juga Internet Banking. Saat pendaftaran pembukaan rekening, sebagian banyak nasabah bank biasanya akan langsung mengajukan agar segera di aktivasi kedua layanan tersebut. Manfaat Aplikasi Bank BRI di Android -…
- Nama Nama Bank Umum di Indonesia Hello Sobat Ilyas! Kamu pasti sudah tidak asing lagi dengan bank bukan? Bank adalah lembaga keuangan yang bertugas untuk mengelola uang, memberikan pinjaman, dan melakukan berbagai transaksi keuangan lainnya. Di Indonesia, terdapat banyak sekali bank umum yang siap melayani kebutuhan finansialmu. Simak ulasan berikut untuk mengetahui nama-nama bank umum di…
- 5+ Cara Cek Rekening BRI Masih Aktif Atau Tidak Cara cek rekening BRI aktif atau tidak sangat mudah sekali untuk kamu lakukan. Hanya saja, jika nasabah sudah lama tidak melakukan transaksi apapun melalui layanan bank BRI maka besar kemungkinan akun rekening kamu dinonaktifkan secara otomatis oleh sistem perbankan.Akan tetapi, kalau kamu merasa belum yakin maka solusinya kamu bisa menggunakan…
- Contoh Bank BUMN: Pilihan Terbaik untuk Mengelola Keuangan… BUMN, Bank Milik Negara yang TerpercayaHello Sobat Ilyas, apakah Anda sedang mencari bank yang terpercaya dan aman untuk mengelola keuangan Anda? Jika iya, maka salah satu pilihan terbaik adalah bank BUMN. BUMN merupakan singkatan dari Badan Usaha Milik Negara yang bergerak di bidang perbankan. Bank BUMN memiliki jaringan yang luas…
- Cara Mengambil Uang di ATM: Panduan Lengkap Hello Sobat Ilyas, sudahkah kamu tahu cara mengambil uang di ATM? Meskipun terlihat mudah, namun bagi sebagian orang terutama yang baru pertama kali menggunakan ATM, proses pengambilan uang bisa menjadi hal yang membingungkan. Oleh karena itu, pada artikel kali ini kita akan membahas cara mengambil uang di ATM dengan mudah…
- BUMN Adalah, Apa Sih? BUMN, Singkatan dari Badan Usaha Milik NegaraHello Sobat Ilyas, kamu pasti sudah tidak asing lagi dengan istilah BUMN. Namun, tahukah kamu apa itu BUMN? BUMN adalah singkatan dari Badan Usaha Milik Negara. Dalam arti sederhana, BUMN adalah perusahaan yang seluruh atau sebagian sahamnya dimiliki oleh pemerintah. Sebagai badan usaha, BUMN…
- Cara Transfer BRI ke BNI Lewat ATM (Kode, Biaya, dan Lama) Kode transfer BRI ke BNI ~ Pada kesempatan kali ini admin IlyasWeb akan sharing informasi mengenai cara transfer uang dari bank BRI ke bank BNI lewat mesin ATM. Karena cara mengirim uang antar bank itu tidak sama dengan transfer ke sesama bank BRI. Cara mengirim uang dari bank bri ke…
- Apakah Cetak Buku Tabungan BRI Bisa Diwakilkan? Banyak yang bertanya apakah cetak buku tabungan BRI di kantor cabang bisa diwakilkan oleh anak, suami/istri atau keluarga?Buku tabungan adalah salah satu fasilitas yang diberikan oleh pihak bank BRI kepada setiap nasabah sebagai salah satu bukti fisik tentang catatan setiap transaksi yang terjadi di rekening nasabah, baik itu trx debet…
- Pertanyaan tentang Perbankan Syariah Hello Sobat Ilyas, apakah kamu pernah mendengar tentang perbankan syariah? Jika belum, kamu berada di tempat yang tepat untuk mengetahui lebih lanjut. Dalam artikel ini, kita akan membahas beberapa pertanyaan umum tentang perbankan syariah.Apa itu Perbankan Syariah?Perbankan syariah adalah sistem perbankan yang didasarkan pada prinsip-prinsip syariah atau hukum Islam. Dalam…