Cara Menghapus Daftar Transfer di BRImo

Saya termasuk salah satu pengguna yang paling aktif menggunakan aplikasi BRI Mobile Banking, tapi pada saat saya akan menghapus daftar transfer di aplikasi BRImo saya sangat merasa kesulitan. Lantas, bagaimana sih cara melakukannya?

cara menghapus daftar transfer di brimo

Berkat adanya aplikasi BRImo (nama lain: BRI Mobile) kini semua nasabah Bank BRI bisa dengan mudah melakukan berbagai jenis transaksi seperti cek saldo tabungan atau melakukan transaksi finansial seperti transfer, bayar BRIVA, bayar listrik, beli pulsa, paket data, token, bayar cicilan kredit, dan lain-lain tanpa harus pergi ke kantor cabang atau ke mesin ATM terdekat, cukup dengan smartphone dan internet saja.

Pada saat akan melakukan transfer saldo, nasabah akan diberikan pilihan apakah akan menyimpan nomor rekening tujuan di daftar transfer atau tidak? Nah, daftar transfer ini berguna untuk memudahkan pengguna dalam melakukan transfer berikutnya ke nomor rekening tujuan transfer yang sama tanpa harus memasukkan nomor rekening itu kembali.

Baik, kita kembali ke topik utama, apabila kamu termasuk salah satu nasabah yang ingin menghapus nomor rekening tujuan dari daftar transfer pada aplikasi BRImo, kamu bisa mengikuti langkah-langkah mudah di bawah ini:

‌Pertama, silakan kamu buka halaman BRI Internet Banking menggunakan browser, baik di smartphone, komputer, atau laptop, berikut alamatnya: https://ib.bri.co.id

‌Khusus buat kamu yang mengaksesnya menggunakan browser di smartphone, silakan klik menu opsi yang ada di pojok kanan atas, lalu klik opsi “Transfer“.

‌Selanjutnya, klik opsi “Daftar Transfer“.

‌Kemudian kamu scroll ke bawah sedikit, maka kamu akan melihat daftar nomor rekening tujuan yang sebelumnya sudah kamu simpan di daftar transfer.

‌Sekarang kamu tinggal centang nomor rekening mana saja yang akan kamu hapus dari daftar transfer tersebut.

‌Terakhir, silakan kamu klik saja opsi “Hapus yang ditandai” untuk menghapusnya dari daftar transfer BRImo.

‌Selesai.

Nah, nomor rekening tujuan yang sudah kamu hapus dari daftar transfer Internet Banking BRI, maka pada aplikasi BRImo juga akan ikut terhapus nomor. Namun, kamu bisa menambahkannya kembali ke daftar transfer nanti pas melakukan transfer saldo lagi.

Kesimpulannya, cara paling cepat dan ampuh untuk menghapus nomor rekening tujuan dari daftar transfer adalah melalui situs web BRI Internet Banking, karena di aplikasi BRImo sendiri belum tersedia penghapusan tersebut.