Bagaimana Cara Melaporkan Salah Transfer Bank BRI?

Jika salah melakukan transfer ke rekening bank BRI atau bank lainnya menggunakan aplikasi BRImo, bagaimana cara melaporkan kejadian salah transfer tersebut ke pihak BRI?

Ketika nasabah melakukan aktivitas transfer saldo (uang) baik itu melalui aplikasi BRImo atau BRI Internet Banking, nasabah harus benar-benar memperhatikan pengisian formulir secara detail mulai dari bank tujuan transfer, nomor rekening penerima, nama pemilik rekening penerima, dan juga nominal saldo yang akan kamu transfer.

Kesalahan disaat input data bisa berakibat fatal, mulai dari transaksi gagal atau tidak dapat diproses, atau yang lebih parahnya lagi kamu jadi salah transfer saldo malah ke rekening yang bukan tujuan transfer kamu.

cara melaporkan salah transfer bank bri

Terkait pertanyaan di atas, jika saja kamu mengalami masalah salah transfer saldo melalui aplikasi BRImo, maka kamu bisa melaporkannya ke pihak bank BRI lewat layanan customer service. 

Memang untuk saat ini ada beberapa cara untuk melaporkan kejadian salah transfer bank BRI tersebut, yang pertama yakni dengan melaporkannya secara langsung ke kantor cabang bank BRI terdekat dengan membawa buku tabungan, kartu identitas atau KTP Elektronik, kartu debit atau kartu ATM, beserta bukti transaksi.

Untuk cara yang kedua, kamu bisa menghubungi layanan customer service bank BRI melalui call center BRI 14017 atau 1500017. Atau kamu juga bisa menghubungi CS BRI melalui akun Twitter, Facebook, atau WhatsApp resmi bank BRI.

Sedangkan untuk cara yang terakhir, kamu bisa hubungi Customer Service (CS) tanpa memotong pulsa via halaman website resmi BRI Internet Banking di alamat https://ib.bri.co.id/. Selanjutnya, kamu tinggal login dengan menggunakan User ID dan password akun BRImo milikmu. 

Nantinya, setelah laporan yang kamu ajukan sudah diterima oleh CS bank BRI, maka berikutnya pihak bank akan menindaklanjuti laporan tersebut sesuai kebijakan dan ketentuan yang berlaku. 

Dalam kasus seperti ini, pihak bank BRI hanya akan membantu melakukan mediasi antara nasabah pemilik rekening sumber (yang mentransfer) dengan nasabah rekening bank penerima transfer, jika penerima saldo bisa diajak mediasi maka saldo bisa dikembalikan ke rekening sumber.

Jika ada yang tidak kamu mengerti, atau ada hal lain yang ingin kamu tanyakan, silakan tuliskan saja kendalanua di kolom komentar!