Bagaimana Cara Mengetahui Nomor Telepon mToken BRI?

Kamu pernah ngalamin nggak, tidak bisa melakukan transaksi finansial di BRI Internet Banking karena lupa nomor hp yang terdaftar di bank BRI yang biasa digunakan untuk menerima mToken? Lantas, bagaimana cara mengetahui no hp penerima mToken BRI tersebut?

cara melihat mtoken bri

Mungkin sudah menjadi rahasia umum, kalau untuk melakukan transaksi finansial seperti transfer saldo atau melakuka pembayaran di BRI Internet Banking itu akan dimintai kode verifikasi yang dikirimkan oleh pihak BRI melalui SMS ke nomor telepon yang terdaftar di bank BRI atau istilah lainnya kode mToken.

Syarat utama agar SMS mToken tersebut bisa masuk ke nomor handphone terdaftar, kamu sebagai nasabah harus memastikan kalau nomor hp tersebut memiliki pulsa yang cukup untuk biaya SMS yang dibebankan lewat pemotongan pulsa dan tentunya kartu juga harus dalam masa masa aktif (tidak sedang dalam masa tenggang).

Namun, jika kamu lupa dengan nomor telepon yang terdaftar di bank BRI yang digunakan untuk menerima mToken atau karena memang SIM Card hilang atau rusak, maka solusinya nasabah bisa mengetahui informasi lebih detailnya dengan meminta bantuan customer service di kantor cabang bank BRI terdekat.

Jadi, untuk mengetahui informasi tersebut kamu tidak bisa memanfaatkan layanan customer service via BRI Call Center, ya!

Oiya, buat kamu yang ingin melakukan transaksi finansial dengan cepat dan mudah tanpa harus meminta kode verifikasi mToken di layanan BRI Internet Banking, kamu bisa memakai aplikasi BRImo.

Dengan BRImo kamu bisa melakukan proses transaksi finansial dengan lebih praktis, dimana verifikasi atau otentikasi dari setiap transaksinya hanya membutuhkan password (kata sandi) dan 6 digit kode PIN saja.

Semoga membantu!